Monthly Archives: December 2019

Manfaat Sayur Bayam

Image result for manfaat bayam"

Popeye mengajarkan mengkonsumsi bayam agar menjadi kuat dan memiliki otot. Namun, bayam memiliki manfaat lebih dari itu. Sayuran hijau memiliki beberapa fungsi seperti mencegah osteoporosis, penyakit jantung, arthritis dan beberapa jenis kanker.

Kandungan Nutrisi Bayam

Bayam memiliki kandungan 91,4% air, 3,6% karbohidrat dan 2,9% protein. Berikut kandungan nutrisi dalam 100 gram bayam:

  • 23 Kalori
  • 2,9 gram Protein
  • 3,6 gram Karbohidrat
  • 0,4 gram Gula
  • 2,2 gram Serat
  • 0,4 gram Lemak
  • 0,14 gram Omega-3
  • 0,03 gram Omega-6

Kandungan vitamin dan mineral pada bayam adalah vitamin A, C, K, B6, B9, E, asam folat, zat besi, kalsium, kalium, dan magnesium. Selain itu, bayam juga memiliki kandungan senyawa tumbuhan penting:

  • Lutein. Lutein dapat membantu memperbaiki kesehatan mata
  • Kaempferol. Antioksidan ini dapat menurunkan resiko terjadinya kanker dan penyakit kronis
  • Nitrat. Bayam memiliki kandungan nitrat yang dapat meningkatkan kesehatan jantung
  • Quercetin. Bayam merupakan sumber terkuat dari quercetin. Antioksidan ini dapat mengatasi infeksi dan peradangan.
  • Zeaxanthin. Kandungan
Read the rest

Cara Mengatasi Bau Mulut Saat Sedang Berpuasa

Image result for bau mulut saat berpuasa"

Ketika berpuasa ada satu hal yang sering mengganggu saat beraktifitas, yaitu bau mulut atau halitosis. Selama berpuasa produksi saliva atau air liur berkurang akibat tidak adanya aktifitas mengunyah makanan dan minum. Kondisi ini menyebabkan mulut menjadi kering dan timbul bau mulut. Buruknya cara menjaga kesehatan dan kebersihan mulut dapat memperburuk kondisi tersebut.

Bagaimana cara mengatasi dan mencegah bau mulut saat puasa?

Mencukupi Kebutuhan Cairan Tubuh

Salah satu penyebab bau mulut karena mulut menjadi kering selama berpuasa. Mengkonsumsi air putih sesuai dengan kebutuhan tubuh selama rentang berbuka puasa hingga sahur bisa membuat mulut tetap lembab. Selain itu juga perlu menghindari beberapa kebiasaan seperti merokok, minum kopi, minuman bersoda, atau alcohol.

Hindari Makanan Pemicu Bau Saat Sahur

Makanan bisa menjadi penyebab terjadinya bau mulut, seperti bawang putih, bawang Bombay dan makanan dengan kandungan tinggi gula. Hindari konsumsi makanan yang dapat menyebabkan bau terutama saat sahur untuk menghindari timbulnya bau mulut. Sikat gigi … Read the rest